Blogger is My Choice


Dalam dunia maya pastinya kita sudah tidak asing dengan kata “Blog” atau “Weblog”. Dimana saat ini blog sangat banyak dimanfaatkan oleh semua kalangan untuk berbagai kepentingan seperti media informasi dan publikasi online, sarana melatih konsistensi menulis, sarana penghasilan uang serta media sebagai ajang promosi (iklan). Paltform nge-blog yang pertama saya ketahui Blogspot atau sering disebut juga blogger, dimana platform ini ditandai dengan link domain www(dot)namapengguna(dot)blogspot(dot)com. Berikut merupakan alasan saya mengapa memilih blogspot sebagai platform nge-blog saya.

1.     Pertama. Platform Gratis

Blogspot termasuk salah satu platform berbasis web dengan layanan gratis yang dapat diakses oleh siapa saja. Selain blogspot, platform gratis lainnya berupa Wordpress, LinkedIn, Weebly, Tumblr, dan masih banyak lagi. Kenapa milih yang gratis? Ya karena lagi-lagi saya masih dalam tahap belajar untuk konsisten menulis jadi masih cari yang gratisan. Tapi jangan salah, walaupun gratis, platform blogspot memiliki fitur-fitur yang sangat bagus.

2.     Kedua. Fitur-fitur dalam aktivitas blogging lebih sederhana

Di Blogspot juga disajikan berbagai fitur-fitur sederhana yang membantu dalam aktivitas  blogging terutama untuk pemula seperti saya. Fitur ini sangat membantu para pengguna dalam mewujudkan visi dan misi si pengguna nge-blog.

Baca Juga : Tip blogging yang dapat dicoba pemula? Cek paduan ini!

3.     Ketiga. Kemudahan akses dalam pembuatan blog

Dalam proses pembuatan blogspot juga terbilang sangat mudah, karena blogspot ini sudah terintegrasi dengan layanan google, dimana hanya dengan memiliki sebuah email, maka kita dapat langsung sign in mengakses akun blogger kita sesuai dengan kebutuhan.

 

Kalo teman-teman pernah menggunakan platform blogspot juga gak ya? Yuk sharing.

Tip blogging yang dapat dicoba pemula? Cek paduan ini!


Writing is habits.
Menulis adalah kebiasaan. Kata-kata ini mejadi api penyemangat bagi saya yang masih sangat pemula dalam menulis blog. Karena bila saya tidak belajar menjadikan menulis sebagai kebiasaan mungkin saya akan menjadi salah satu penulis yang semangat di awal kemudian loyo di akhir, kalau orang lain cakap “panas-panas taik ayam”. Nah sekedar berbagi informasi kepada teman-teman, berikut berberapa tip yang saya lakukan sebagai pemula dalam menulis blog. Chek it out.

Pertama. Lets Create Your Blog. Nah buat blog di sini gak mesti harus menggunakan domain berbayar ya teman-teman, kita bisa menggunakan blog sederhana seperti Blogspot atau Wordpress yang termasuk ke dalam platform blogger yang tersedia secara gratis. Kenapa milih yang gratis? Saya pribadi karena masih pemula takutnya saya masih belum bisa konsisten dalam menulis, jadinya rugi donk gak ngeblog tapi harus bayar. 😀.

Kedua. Ayo pelajari tools blogger. Mengutip salah satu tulis di platform blogspot “create a unique and beautiful blog”. Blog yang unik maka akan menggunggah selera pengunjung blog. Kalo saya saat ini masih dalam tahap mempelajari cara memperindah blog saya dengan memaksimalkan fungsi tema, tata letak, dan settingan lainnya. Semoga kedepannya saya juga dapat mempelajari bagaimana melihat trafic pengunjung dan sumber lalu lintas blog juga.

Ketiga. Lawan Mental Block. Ini nih tantangan yang berat bagi pemula termasuk saya, merasa takut publish atau merasa tulisannya belum layak go public. Saya pribadi memilik blog sejak tahun 2014, tapi tulisan pertama terpublish baru tanggal 14 April 2022 (8 tahun, se windu sudah....) ini pun karena tertantang ikut BPN 30 Day Ramadhan Challenge 2022 yang lain hanya menjadi simpanan di draft tersimpan rapi di laptop. Untuk itu kemaren saya mencoba melawan mental block menulis saya dan berfikir out of the box. Bayangkan begitu banyak waktu dan moment terlewati hanya karena rasa tisak konsisten dalam menulis. Sedih rasanya. Semoga teman-teman pemula tidak mengalami hal yang sama seperti saya ya.

Keempat. Konsisten Menulis. Ini tantangan kedua yang saya alami, konsisten dalam  menulis termasuk salah satu tugas negara terberat dalam dunia per-blogger-an. Namun Alhamdulillah ketika lagi scroll Instagram Bloggerperempuan saya menemukan blog challenge yang dapat menjadi salah satu wadah yang membantu saya untuk konsisten dalam menulis blog dan membantu untuk blogwalking juga karena banyak nge-share tulisan-tulisan menarik dari penulis lainnya. Ini sangat membantu saya dalam memperlajari tip-trik menulis konten dan isi blog yang menarik.

Semoga tulisan ini bisa membantu teman-teman yang lain dan saya juga untuk konsisten ngeblog ya.

Baca Juga : Kenapa Ikutan Blog Challenge Bagi Pemula.

Kenapa Ikutan Blog Challenge?

Jujur sebenarnya ini merupakan kali pertama saya mengikuti challenge menulis terutama menulis blog, dengan tekad dan niat yang mantap “Bismillah” walupun sudah 10 hari berlalu sejak challenge ini dimulai, semoga dapat terselesaikan dengan baik dan mengejar tulisan-tulisan dihari-hari sebelumnya. Nah, kalo ditanya kenapa sih ikutan BPN30 Day Ramadhan Challenge 2022 ini? Saya akan jawab, banyak banget tentunya tergantung dari persperktif niat dan tujuan si pengikut, eh si penulis maksudnya. Saya pribadi ini kenapa sih ikutan blog challenge ini?

Pertama. Mengasah konsistens dalam menulis. Ini nih yang sering dialami penulis termasuk saya, konsisten dalam  menulis yang sangat sulit untuk diemban. Melalui blog challenge ini menjadi salah satu bagi penyemangat bagi saya agar terus menulis, menulis tanpa harus takut tulisan saya tidak bagus atau kurang menarik. Writing is learning.

Kedua. Dapat memperkaya bahasa tulisan dan pengetahuan. Dengan banyak menulis maka saya akan lebih banyak tau. Mengapa? Karena dengan menulis tentu saja saya harus banyak membaca, mencari tau (googling) dan mengamati hal-hal di sekitar saya yang dapat saya jadikan inspirasi bagi tulisan saya.

Ketiga. Manajeman waktu, motivasi harian di Bulan Ramadhan. Semoga dengan mengikuti blog challenge ini membantu saya dalam mengatur aktivitas saya sehari-hari, walaupun bukan di tingkatan kata “lihai” dalam manajemen waktu, setidaknya saya berusaha agar waktu hari-hari saya terisi oleh kegiatan produktif terutama di bulan ramadhan ini. Seperti saat ini, di antara jam 8.00-9.00 saya manfaatkan kesenggangan saya menulis sedikit tulisan sambil menunggu si buah hati bangun dari tidurnya. Teman-teman yang apa kapan ya waktu terbaik menulis? Apakah sama dengan saya juga?

Keempat. IMHO Writing is One of  the Best Healing, teruntuk bagi saya sebagai mommy 1 anak dengan rutinitas kesibukan rumah tangga dan pekerjaan membuat saya butuh wadah curhatan untuk merefresh kewarasan pikiran dan hati (lebay banget sih bahasanya, wkwkwk). And look, I am here now. BPN 30 Day Ramadhan Challenge 2022 

Apakah teman-teman juga berpikiran yang sama?

Blogger is My Choice

Dalam dunia maya pastinya kita sudah tidak asing dengan kata “Blog” atau “Weblog”. Dimana saat ini blog sangat banyak dimanfaatkan oleh semu...